MARADU SILABAN : KIPRAH CHARITY 1416 PATUT DIAPRESIASI

“Saya sangat senang dengan kegiatan CHARITY 1416 dengan program 3 Pedulinya. Itu sangat positif. Patut diapresiasi. Saya berharap SMPN 16 Medan tetap dapat bersinergi untuk membesarkan nama sekolah,” puji Drs. Maradu Silaban, Kepala Sekolah UPT SMP Negeri 16 Jalan Karya Medan (3/4/2023).

Hal itu disampaikan beliau ketika menerima audiensi BPP CHARITY 1416 yang diwakili Suryani Guntari, Nazmah Zain, Elliyani dan  Baim. Sementara itu Pak Silaban didampingi bu Nurramidah Nasution S.Ag., MPd., Wakil Kepala Sekolah atau biasa dipanggil Bu Nur.

BPP (Badan Pengurus Pusat) CHARITY 1416 menyampaikan selamat kepada Pak Silaban yang telah diangkat menjadi Kepala Sekolah UPT SMP Negeri 16 Medan. “BPP CHARITY 1416 menyambut hangat pelantikan Bapak Silaban sebagai Kepala Sekolah SMPN 16 Medan yang baru. Kami sampaikan bahwa CHARITY 1416 bukanlah organisasi alumni seperti umumnya, tapi sebagai organisasi peduli yang isinya banyak juga partisipan dari eksternal alumni,” jelas Suryani Guntari, Sekretaris Umum CHARITY 1416.

“Meski berisi insan peduli yang non alumni tapi tetap berkomitmen akan mendukung sekolah dengan program peduli alumni, peduli sekolah dan peduli masyarakat sekitar SMPN 16 Medan,” tambahnya.

Pada kesempatan itu, Nazmah Zain menyampaikan salam Faisal Yusra – Ketua Umum dan Sadariah Purba – Ketua Harian, sekaligus secara lisan menyampaikan undangan CHARITY 1416 kepada Pak Silaban untuk berkenan hadir pada kegiatan Baksos dan Bukber yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat. “Nanti Ketua Umum akan mengundang pihak sekolah secara resmi untuk dapat hadir pada acara rangkaian RAMADHAN CHARITY 1416 LOVERS,” lanjut Nazmah.

“Kami berharap Bapak Silaban dapat hadir di kegiatan Baksos dan Bukber sambil berkenalan dengan BPP CHARITY 1416, para alumni dan perwakilan masyarakat sekitar sekolah,” tambah Elliyani. Pak Silaban dengan senang hati menyampaikan akan mengusahakan untuk dapat hadir. “Saya akan usahakan hadir acara Baksos, Sabtu, tanggal 8 April 2023 di sekolah. Salam buat pengurus CHARITY 1416. Sampai ketemu,” ujar Pak Silaban di akhir pertemuan.

Pertemuan yang berlangsung hangat dan penuh keakraban itu diakhiri dengan foto bersama.